IQNA

Ayatullah Taskhiri:

Perlunya Berpegang Teguh dengan Alquran guna Merealisasikan Persatuan

18:47 - December 06, 2017
Berita ID: 3471765
IRAN (IQNA) - Ayatullah Taskhiri dalam pidatonya di konferensi internasional persatuan Islam ke-31 mengungkapkan, semua penganut Islam dari pelbagai mazhab harus berupaya untuk berpegang teguh semaksimal mungkin dengan Alquran dalam rangka persatuan.

Menurut laporan IQNA dari tempat penyelenggaraan konferensi internasional persatuan Islam ke-31 di auditorium pertempuan pemimpin negara-negara Islam di Teheran, Ayatullah Taskhiri, Penasehat Senior Rahbar untuk Urusan Dunia Islam, Selasa (5/12) dalam pidato di konferensi tersebut dengan mengucapkan selamat atas tibanya hari kelahiran Rasulullah dan mengucapkan selamat datang kepada para hadirin mengatakan, persatuan umat Islam adalah faktor pencipta peradaban modern Islam.

“Para musuh Islam seperti rezim Zionis dan Amerika berupaya menghancurkan persatuan umat Islam dengan perpecahan,” imbuhnya.

Ayatullah Taskhiri mengatakan, konsep-konsep berharga akhlak seperti tauhid dan takwa yang diafirmasi dalam Alquran adalah faktor persatuan dan integritas umat muslim.

Ia menegaskan, syariat Islam adalah dasar persatuan dan semua penganut Islam dari pelbagai mazhab harus berpegang semaksimal mungkin dengan Alquran dalam rangka persatuan dan merintis peradaban modern Islam.
 
http://iqna.ir/fa/news/3670056
 
 
 
 
 
captcha